Pemdes Air Padang salurkan pembagian Insentif para kelembagaan Desa
Lesungnews.com
Pemdes Air Padang dibawah kepemimpinan Kades Muksin, hari ini telah membagikan uang Insentif kepada para kelembagaan yang ada di desa, Imam masjid, Lembaga Adat dan Lembaga lainnya. Bertempat dikantor Desa Air Padang. 3/09/2024.
Muksin yang didampingi Oleh Sekdes telah melangsungkan penyaluran Insentif kelembagaan adapun Insentif yang terima oleh para lembaga sebanyak 9 Bulan.
Muksin yang merupakan kades dua periode ini menyampaikan pesan dan sambutan singkat nya di hadapan para Lembaga desa penerima uang Insentif dirinya menyampaikan bahwa Insentif yang diterima oleh Bapak ibu sekalian adalah Dana Desa (DD) tahap ke-2 tahun 2024 .
Muksin berpesan agar kiranya uang Insentif ini dapat menambah semangat kerja dan pengabdian Bapak/ Ibu didesa dalam membantu berjalannya roda pemerintahan desa dan turut andil dalam memajukan desa dan pelayanan prima kepada masyarakat Baik di bidang keagamaan maupun dibidang sosial dan buda adat Istiadat kita kata muksin pria kharismatik ini.
Disamping itu Kades Muksin menyampaikan bahwa peran aktif dari Bapak/ Ibu sebagai kelembagaan yang ada di desa Agar kiranya dapat selalu aktif di bidang nya. Karena Bapak dan Ibu merupakan Agen perubahan di desa untuk menumbuhkan kembangan Golden Generation yang ada di desa dan ini adalah tugas serta tanggung jawab kita bersama sebagai wujud pengabdian kita di desa tegasnya. ( Adv)