Gerak Cepat Pemdes Tanjung Aur, Salurkan BLT-DD Sekaligus Pelaksanaan Titik Nol

AIR PADANG LesungNews – Pemperintah Desa Tanjung Aur Kecamatan Air Padang, yang dipimpin Kades, Kanto Susanto, S.Kom setelah sertijab dengan Pj Kades Ibnu Zubir, SH.

Agaknya, awal masa jabatan Kanto Sukanto telah bergerak merealisasikan pembangunan serapan anggaran ADD/DD TA 2022, infrastruktur maupun pemberdayaan.

Seperti halnya merealisasi tahap II 40 persen. Yakni, menyalurkan BLT-DD pada bulan Juli dan Agustus sebanyak 105 KPM serapan anggaran Dana Desa yang sudah disalurkan 8 bulan. Sekaligus, penbangunan sumur bor dua titik dan satu item MCK yang sudah dilaksanakan titik nol pada hari Senin (8/8) minggu lalu, secara serempak pembagian BLT-DD dan titik nol dalam sehari.

Dikonfirmasi pada hari Selasa (16/8), Kades mengatakan “titik nol pisik sudah dilaksanakan. Pisik dua item tersebut sudah berjalan dikerjakan secara swakelola oleh TPK sekaligus penyaluran BLT-DD,” katanya.

Kades didampingi perangkat desa dan BPD pada kegiatan titik nol tersebut, langsung menghadirkan Tripika Kecamatan. Camat Air Padang, Heri Sulfana, S.Sos Bhabinkamtibmas serta Babinsa langsung mengecek lokasi titik nol di Pemdes Tanjung Aur.


Perdana Kades yang baru merealisasi pisik infrastruktur dan penyaluran BLT-DD setelah sertijab.

Secara spontan kades menggenjot serapan anggaran, guna percepatan pembangunan di desanya. Tentu bekerja sama dengan elemen masyarakat desa untuk percepatan pembangunan desa, harapnya (pak)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *