Bedah Rumah Warga, Bupati BU didampingi Camat Batiknau Realisasikan Program Baznas di Desa Paninjau

lesungnews.com Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara, dalam hal ini Bupati Bengkulu Utara, Ir. H. Mian, didampingi ketua tim penggerak PKK, Ny. Hj. Eko Kurnia Ningsih, dan Camat Batiknau Sabani SH melakukan peninjauan langsung proses bedah rumah salah satu warga di desa Paninjau, Kecamatan Batiknau sekaligus meresmikan Pamsimas desa Paninjau dalam rangka hari ulang tahun desa Paninjau, Rabu (01/02/2023).

Dalam sambutannya, Bupati Bengkulu Utara menyampaikan kegiatan bedah rumah warga tersebut merupakan salah satu realisasi dari program Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara.

โ€œKegiatan bedah rumah ini merupakan realisasi pemerintah daerah atas gerakan dari program Baznas, setelah ini kita akan mendata lagi masyarakat yang layak mendapatkan program ini ditahap berikutnya ujar Mian.

Camat Batiknau Sabani SH. saat dikonfirmasi oleh media ini membenarkan bahwa salah satu warganya di Desa paninjau mendapatkan bantuan beda rumah dari Baznas BU .atas nama pemerintahan kecamatan Batiknau saya mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada Bapak Bupati dan ketua tim penggerak PKK yang telah turut langsung terjun kelapangan.( ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *