Wabup BU Hadiri Rapat Senat Terbuka Wisuda Sarjana Universitas Ratu Samban
lesungnews.com
Bengkulu Utara- Wakil Bupati (Wabup) Bengkulu Utara (BU) Arie Septia Adinata.,SE.,M.AP menghadiri rapat senat terbuka dalam agenda Wisuda Program Sarjana dan Ahli Madya Universitas Ratu Samban Kabupaten BU, bertempat di Aula Universitas Ratu Samban, Senin (14/11/2022).
Dalam sambutannya Wabup BU menyampaikan apresiasi kepada seluruh wisudawan yang resmi menjadi sarjana pada hari ini, dengan jiwa yang semangat sebagai generasi muda berprestasi yang ada di Kabupaten BU, dengan ilmu yang telah diraih, nantinya akan ikut serta dalam kemajuan daerah, menjadi contoh yang baik. Sehingga nantinya akan memajukan nama Universitas Ratu Samban yang semakin eksis lagi kedepannya.
“Apresiasi dan selamat saya ucapkan, rasa bangga kepada seluruh wisudawan yang telah resmi menjadi seorang sarjana, jadikanlah gelar yang telah didapat menjadi contoh generasi muda berprestasi yang ada di Kabupaten BU atas ilmu yang telah didapatkan, sehingga kedepannya dapat memajukan nama Universitas Ratu Samban yang lebih eksis lagi dan memberikan kemajuan di Kabupaten Bengkulu utara ujar wabun Arie.
Senada dengan wabub, Rektor Unras Dr.Faisal Alhabib M.Pd yang merupakan putra daerah berdarah rejang pesisir Lais menyampaikan ucapan terimakasih kepada wabub atas kehadirannya dan Rektor juga berharap di tahun akan datang agar pemerintah daerah memperhatikan betul keberadaan kampus yang menjadi kebanggaan masyarakat BU ini.beliau juga berharap ada respon dan dukungan nyata dari Bupati dan wakil Bupati serta DPRD BU untuk sama- sama memajukan sektor pendidikan yang ada di Bumi Ratu Samban ini harap Faisal kepada pemangku jabatan tertinggi di daerah ini. (ADV).